Diblog pertama saya ini ,saya akan membahas tentang produk kosmetik salah satunya krim pemutih yang baru-baru ini sangat dicari oleh kaum wanita demi memiliki kulit wajah putih dalam waktu singkat.Dijaman era modern ini hampir semua wanita menggunakan krim pemutih,termasuk saya loh ladies tetapi yang saya pakai sekarang ini insya allah aman kualitasnya.Mereka memakai entah itu yang alami atau krim yang terbuat dari bahan kimia tanpa memikirkan efek negatifnya,bahkan ada yang rela merogoh kocek dalam-dalam untuk mendapatkan krim tersebut.
Saya miris sekali ketika melihat
banyak yang menjual krim pemutih di sosial media maupun di pasaran dan itu
belum ada kejelasan asli atau tidaknya.Dan faktanya banyak sekali penjual nakal
yang sengaja memalsukan krim yang bermerek X dan isinya dibuat dari bahan yang
berbahaya.Penjual tersebut memberikan harga yang cukup miring sehingga menarik
perhatian kaum wanita untuk membeli krim tersebut dengan iming-iming putih
dalam waktu seminggu.Padahal,mayoritas krim abal-abal yang dijual dengan harga
murah didalamnya mengandung merkuri.
Apakah yang harganya mahal itu sudah
terjamin keamanannya??? belum tentu juga,banyak sekali kasus wanita entah itu
memakai produk krim yang murah maupun mahal wajahnya menjadi rusak dan jauh dari
apa yang diinginkan sebelumnya.Krim yang berbahaya akan memberikan efek panas
ketika dioleskan dikulit dan juga bisa membuat ketergantungan,maksudnya
ketergantungan adalah ketika terus menerus memakai wajah akan semakin bagus
tetapi jika berhenti wajah akan kembali seperti semula,yang sebelumnya
berkondisi kusam ketika berhenti akan kembali kusam,bahkan ada yang ketika
berhenti malah timbul jerawat yang cukup
parah.Jadi,para pembeli harus cukup jeli dalam memilih produk pemutih,tetapi
jika kalian menemukan krim yang harganya sangat-sangat murah itu perlu
dicurigai karena bisa saja itu adalah krim palsu/abal-abal.
Menurut saya produk pemutih yang
memakai bahan alami itu lebih aman.Tetapi,memang untuk mendapatkan hasil yang
maksimal itu memerlukan waktu yang lumayan lama.Berbeda dengan dengan pemutih
yang memakai bahan kimia hasilnya cukup denan singkat.Salah satu ciri produk
pemutih yang aman adalah dengan adanya sertifikat dari BPOM karena krim yang
berBPOM sudah di mendapat izin edar dan terjamin keasliannya.
Biar tidak kecewa terapkan tips ini
untuk membedakan kosmetik yang asli dan palsu
1. Krim asli terksturnya tidak lengket
2. Sudah ada nomor BPOM,jadi bisa dicek
di http://cekbpom.pom.go.id/
3.
Baunya
tidak menyengat
4. Dijual di distributor resmi,hati-hati
krim yang dijual dipasaran yaa.
5. Jangan tergiur harga murah
6. Kosmetik asli tidak dijual lusinan
7. Jika beli di social media cek
testimoninya
8. Jika dioleskan diwajah atau tangan
tidak terasa panas
Apakah krim pemutih kalian sudah aman ??
Be
Smart Buyer !!! Semoga bermanfaat
0 komentar